[Skincare] St. Ives Fresh Skin Apricot Scrub Review Indonesia

Awalnya agak skeptis beli produk ini karena kemakan omongan orang kalau scrub-nya kasar dan bisa melukai kulit wajah. Aku akhirnya purchase karena selain harganya sangat terjangkau, aku juga penasaran saja dan juga butuh physical exfo XD

Dikemas dalam tube dan tutup flip, sangat mudah untuk mengeluarkan produk.

Teksturnya krim padat dengan butiran scrub. Kekentalannya pas, mudah keluar dari tube saat dipencet. Dan ternyata butiran scrub tidak gede-gede amat. Saat digunakan juga sangat nyaman dan tidak kasar lho.

Aromanya buah segar. Harusnya aroma aprikot ya. Pokoknya segar dan wangi saja saat digunakan.

Hasilnya kulit jadi lembut. Aku gunain mungkin 1x dalam 1-2 minggu kalau ingat saja. Dan perhatian, tidak untuk digunakan setiap hari ya. Entar kulit malah jadi tipis, terkelupas, dan kering.

Rating: πŸ’›πŸ’›πŸ’›πŸ’›πŸ’›

Rindu physical exfoliation karena wajahku sedang tidak membutuhkan facial di beauty shop. Wajahku cukup bersih karena rutin juga pakai chemical exfo. Jadi, scrub dari St. Ives ini cocok banget buatku. Performa juga bagus! Recommended!

Jenis kulitku: normal, agak dehidrasi, tinggal di cuaca hangat & lembap

Harga: Rp61.625 dari harga normal Rp72.500 (Sociolla)
Ukuran: 170 gram
Dibuat di Amerika

Sekian ulasan kali ini. Kalau ada pertanyaan atau mau berbincang skincare, boleh samperin aku di Instagram @heymielru πŸ™‚ Sampai jumpa di skincare review berikutnya~


Leave a comment

Design a site like this with WordPress.com
Get started